Pimpin PGRI Lampung Timur, Marsan Tekankan Peningkatan Kompetensi dan Kesejahteraan Guru

Konferensi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Lampung Timur ke-6 telah sukses digelar di Sekretariat PGRI, Labuhan Ratu, Sabtu (30/11/2024). Kepala Dinas Pendidikan Lampung Timur, Marsan, S.Pd.ing, M.Pd, Kep., terpilih secara aklamasi sebagai Ketua PGRI dan sekaligus dilakukan Pelantikan oleh pengurus PGRI Provinsi Lampung untuk masa bakti Periode 2024-2029

Dalam sambutannya, Marsan menekankan pentingnya peningkatan kompetensi dan kesejahteraan guru di Kabupaten Lampung Timur. Ia berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan melalui peningkatan kemampuan para guru. Selain itu, Marsan juga berjanji akan memperjuangkan perlindungan bagi guru sebagai tenaga profesional.

“Ke depan, pengurus PGRI harus bekerja keras untuk meningkatkan kompetensi guru, meningkatkan kesejahteraan mereka, dan memastikan terlindungi hak-haknya sebagai tenaga profesional,” tegas Marsan.

Konferensi ini dihadiri oleh para guru dan pengurus PGRI dari berbagai wilayah di Kabupaten Lampung Timur. Suasana konferensi berlangsung kondusif dan penuh semangat untuk memajukan pendidikan di daerah tersebut. Para peserta optimis di bawah kepemimpinan Marsan, PGRI Lampung Timur akan semakin berperan aktif dalam memajukan mutu pendidikan di daerah.

Selanjutnya pasca Konferensi telah terbentuk dan tersusun sejumlah 23 pengurus harian dan Badan-badan kelengkapannya, yaitu Dewan Pakar, Perempuan PGRI, APKS, PSLCC, LKBH, Badan Usaha, DKGI, YPLP. Seluruh pengurus terdiri dari para guru, dosen dan juga praktisi pendidikan. Baik yang dari naungan kemendikbud maupun kemenag. Semua bersinergi untuk memajukan pendidikan di Lampung Timur khususnya dan generasi emas bangsa pada umumnya

Pelantikan pengurus Inti PGRI kabupaten Lampung Timur dan Badan-badan kelengkapannya. Dilaksanakan di SMP N 1 Way Jepara pada Kamis, 09 Januari 2025.

 

 

 

selamat gubernur

selamat bupati

selamat bupati1

logo pgri rsz

PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA
KABUPATEN LAMPUNG TIMUR

SEKRETARIAT

PGRI Kabupaten Lampung Timur

Jalan Lintas Timur SMP PGRI 2 Labuhan Ratu Kecamatan Labuhan Ratu Kabupaten Lampung Timur 34193

Today
Yesterday
This Week
Last Week
This Month
Last Month
All days
246
132
1150
124913
2919
6531
127093
Your IP: 3.17.191.196
20-04-2025
© PGRI Kabupaten Lampung Timur Powered By Mr.Zen

pgri-lamptim.org by PGRI Kabupaten Lampung Timur